Translate here

Thursday, June 23, 2011

Optimis di negeri ini? Perlu penyelamatan SEGERA

Semakin hari semakin membingungkan, apa yang kita lihat, kita dengar dan rasakan semua nampak kacau balau. Coba kita tengok, di era yang serba buka-bukaan seperti ini hampir tak ada hal positif yang bisa kita "konsumsi". Berita-berita dan acara dari para "wartawan" dan para "creative" yang banyak menyuguhkan virus-virus pesimistis, doktrin seleb "instan", "membencong" jadi artis, dan lain-lain yang semakin menjatuhkan
kualitas anak bangsa.

Eksploitasi media yang gak karuan terus menyerang, kita lihat, setiap pagi yang seharusnya jam sekolah dan belajar, banyak "ababil (abg labil)" berkerumun menyaksikan acara-acara musik ecek-ecek. Yang lebih parah banyak anak laki2 yang "gemulai" yang mungkin terilhami oleh para presenter kemayu yang sedang naik daun. "Ironis"

Di sisi lain, kita lihat betapa bobroknya para pelaku politik. KORUPSI yang katanya sedang diperangi pada kenyataannya malah semakin kronis, pelaku-pelakunya yang sudah tidak tahu malu, dengan jumlah yang tidak sedikit membuat negeri ini semakin pailit. KORUPSI lebih kejam dari tertoris, KORUPSI itu memiskinkan, membunuh secara perlahan, biadab dan sangat biadab.

Terus kita juga bisa melihat bagaimana tingkat kekerasan dan kejahatan yang semakin hari semakin meningkat. Pembunuhan karena hal sepele, perampokan, dll, Ada pula kisah sedih para TKW yang disiksa, dipancung. Tapi para pemimpin negeri ini malah sibuk membela diri, tindakannya hanya reaktif non konsep, omong doang. Kegemarannya hanya membuat "tim" yang pada kenyataannya hanya menghamburkan uang.

Lantas apa SOLUSI-nya? hmmm... semua gak bisa menjawab!!!!

1 comment:

Posting Sahabat